Connect with us

Majelis Taqorrub

Penanda Kemenangan Islam

Oleh: Muhammad Ismail Yusanto
Napak Tilas Perjuangan Rasulullah SAW

Rumeli Hiseri dan Masjid al Fatih. Ini dua peninggalan Muhammad Al Fatih yang boleh disebut sebagai penanda.

Yang pertama penanda awal perjuangan, ikhtiar, jihad, penaklukkan, strategi perang, dan keuletan melawan adidaya kafir saat itu.

Sedang yang kedua boleh disebut sebagai penanda kemenangan, ibadah, ketundukan, spiritualitas dan awal peradaban agung, yakni Islam.

Kita tidak akan pernah lepas dari keduanya. Bila kita ingin menaklukkan Roma, nubuwah yang kedua, kita pasti harus melalui yang pertama untuk sampai yang kedua. Tegaknya peradaban Islam di sana.

Tapi untuk bisa sampai ke sana, ada satu yang tidak boleh lupa, yakni bahwa penaklukkan Konstantinopel itu terjadi ketika khilafah masih ada. Sedang sekarang tidak ada lagi

Di sinilah salah satu urgensi mengapa Khilafah harus tegak kembali setelah di tempat ini pula, di Istanbul, khilafah diruntuhkan oleh Mustafa Kemal pada 1924

Kesanalah kita melangkah. Maka kita sebagaimuslim harus bisa mendukung perjuangan itu jikalau kita ingin peradaban Islam tegak kembali seperti dahulu.

Insya Allah.

In syaa Allah akan hadir di tengah kita Muhammad Al Fatih berikutnya untuk menaklukkan negeri kedua sebagaimana yang telah di nubuwah kan Rasulullah saw kepada kaum muslimin